Thursday, July 1, 2010
S.U.N.Y.I...S.I.L.E.N.C.E
Buat beberapa orang, sunyi adalah hukuman
Buat beberapa orang, sunyi adalah neraka itu sendiri
Sunyi adalah perjalanan meluncuri jurang
Saat jatuh, dan tidak tahu kapan akan mencapai dasar jurang
Seperti itulah rasanya sunyi
Kita merasa harus mengisinya
Kita merasa kita harus memberi isi pada wadah kosong itu
Kita merasa harus memberi makna pada volume kosong wadah itu
Karena jika tidak, kosong itu tak terdefinisikan
Sehingga orang menciptakan realitas (realitas) lain
Untuk mengisi sunyi itu
Peradaban manusia bagaikan upaya mengisi sunyi yang panjang
Karena dalam sunyi panjang itu kita tak dapat diam saja
Kita mencoba menciptakan realitas-realitas lain
Karena tak satupun yang telah sampai ke dasar itu
Datang dan menceritakan kepada mereka yang menunggu,
Apakah sunyi itu tak berguna sama sekali?
Ataukah berguna sekali? Siapa yang tahu?
Lebih berbahagia mereka yang tahu hakekat sunyi itu sedari awal
Sehingga sadar bahwa mereka sedang dalam perjalanan menuju dasar
Yang mereka sudah tahu rupanya
Atau paling tidak, yang mereka yakin mereka sudah tahu
Karena jika kita tidak tahu sedang mengapa sekarang kita
Atau sedang menuju ke mana kita nanti
Tidak masalah di titik mana kita berada sekarang
Karena tidak ada bedanya
Lebih berbahagia ialah mereka yang tahu hakekat sunyi itu sedari awal
Daripada mereka yang menjalani kesunyian tanpa kesadaran
Bagaikan orang yang bermimpi dalam perjalanan
Dan terkesiap saat terjaga
Dan mendapatinya berada di dasar jurang
Yang tak pernah diketahui
Namun yang tidak ada lagi gunanya untuk diketahui…
----------------
SILENCE (Englist transl)
For some people, silence is a punishment
For some people, silence is hell itself
Silence is like sliding down the abyss
On the way down, with no knowledge of when it will reach the abyss
Such as quietness
We feel compelled to fill it
We feel we had to give substance to the empty container
We feel compelled to give meaning to the volume of the empty container
Because if not, the empty remains undefined
So people create other reality
To fill the silence
Human civilization is like an attempt to fill a long silence
Because in the long silence we can not say anything
We tried to create other realities
Because none of them have come to the bottom of the abyss
Or come back and tell those who wait,
Is this quietness useless at all?
Or is it useful? Who knows?
Happier are those who know the essence of silence outset
So they aware that they were on the way to the bottom
That they already knew apparently
Or at least, that they believed they already knew
Because if we do not know what are we doing now here
Or where we are heading next
It is none of a problem at which point are we now
Because it makes no difference
More blessed are those who know the essence of silence outset
Than those who underwent silence without awareness
Like a man who had been dreaming all the way
And gasped when awake
And found him at the bottom of the abyss
that he had never known
But that there was no longer any point to know ...
Inspired by: Waiting for Godot, Samuel Beckett
Caption: Poso, Rima's platform in the morning, 2005
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment